Pengolahan buah bersama anggota KUB Sekar Tani
- KKN Keilmuan
- Jul 31, 2019
- 1 min read
Updated: Sep 1, 2019
Adanya kegiatan pengolahan buah dalam program kerja KKN Keilmuan UNNES Kelurahan Purwosari 2019 bersama anggota Kelompok Usaha Bersama Sekar Tani Purwosari ini menghasilkan Sekar Manis dan Si Rasa, simak selengkapnya di bawah ini.

Terdapat dua produk unggulan yang dihasilkan, yaitu Si Rasa dari singkatan Sirup Markisa Purwosari sebagai merk sirup squash yang terbuat dari buah markisa dan Sekar Manis sebagai merk cocktail kombinasi buah dan rempah rempah herbal.
Pada Hari Kamis, 25 Juli 2019. KKN Keilmuan UNNES Kelurahan Purwosari mengadakan pelatihan untuk mengolah aneka buah-buahan yang tumbuh di sekitar Purwosari agar nantinya menjadi produk siap jual yang unggul dan mempunyai khas tersendiri. Para anggota KKN Keilmuan UNNES ini mengajak KUB Sekar Tani untuk mengolah buah-buah tersebut yang bertempatkan di Rumah Ketua Kelompok Tani, Pak Maryuki. Dimulai dengan memberi pengarahan tentang pentingnya persiapan dan higienisan (sanitasi) sebelum produksi yang diinstruksikan dan diperagakan oleh para anggota kkn pada pukul 09.00 pagi WIB. Setelah itu dilanjutkan dengan diskusi pendek tentang produk yang ingin dihasilkan, alat, bahan serta cara membuatnya.
Pengolahan buah ini tidak berhenti sampai situ saja lho, pada hari Rabu, 31 Juli 2019 pukul 10.00 pagi WIB, para anggota kkn bersama-sama dengan KUB Sekar Tani bersiap-siap unruk membuat olahan buah-buah tersebut lho. Hal pertama yang dilakukan adalah menjaga kebersihan, yaitu dengan mencuci tangan serta menggunakan sarung tangan, untuk rambut bagi yang tidak menggunakan hijab harus memakai cap dan yang menggunakan hijab harus memakai ciput. Lalu anggota wajib memakai celemek untuk melindungi tubuh dari noda. Setelah itu, para anggota mulai mengupas buah-buahan yang nantinya akan diolah, buah-buah tersebut antaralain yaitu markisa, kelengkeng, melon, pepaya, dan nanas.

Comments